PEMANGKU PURA DALEM SUSUAN

Beberapa tahun belakangan ini, bahkan sepengatahuan penulis dari mulai lahir-sampai sekarang penulis belum pernah mengetahui/menjumpai ada Pemangku Dalem. Perlu kiranya saat ini mulai dipikirkan untuk memilih Pemangku Dalem yang nantinya bersedia “ngayah” setulus hati kepada Ida Sang Hyang Widhi / Ida Bhatara Dalem di Pura Dalem Susuan. Pemikiran ini sempat dimunculkan dalam Paruman Krama Desa Susuan sehingga diputuskan untuk dilaksanakan upacara pemilihan Pemangku Dalem. Rencana tersebut sedianya akan dilaksanakan pada Minggu, 20 Mei 2012 bertepatan dengan Tilem. Kegiatan Pemilihan Pemangku Dalem Desa Pakraman Susuan akan dilaksanakan di Pura Dalem Desa Pakraman Susuan dengan mewajibkan krama marep, serta menghadirkan Ida Pedanda sebagai pengantar acara. Pemilihan Pemangku sedianya menggunakan base/ sirih yang di edarkan kepada krama. Krama yang terpilih adalah krama yang dipilih oleh Ida Sesuhunan untk “ngayah” di Pura Dalem Desa Pakraman Susuan. Semoga niat yang baik akan mendapatkan jalan yang baik, dan dapat menghasilkan Pemangku yang bersedia “ngayah” kepada seluruh krama Desa Pakraman Susuan. Kepada krama yang tinggal di luar desa agar mendukung acara ini dengan hadir pada hari/tanggal pelaksanaan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentar anda disini....